RSS

Selasa, 29 Desember 2009

Teknologi : Menyesatkan atau Membantu Manusia?

Suatu teknologi merupakan penerapan keilmuan yang mempelajari dan mengembangkan kemampuan dari suatu rekayasa dengan langkah dan teknik tertentu dalam suatu bidang. Di jaman era globalisasi ini, siapa yang tidak mengerti tentang teknologi yang sedang berkembang di eranya, akan menjadi orang yang ketinggalan baik itu berita maupun jaman.

Oleh karena itu ketika suatu teknologi muncul ke permukaan, masyarakat akan berbondong-bondong untuk mencari tahu, bahkan berlomba-lomba untuk mendapatkan teknologi tersebut, terlebih masyarakat indonesia merupakan masyarakat yang bisa dikatakan masyarakat yang “latah” . jika salah satu dari masyarakat mengenalkan atau pun membicarakan suatu teknologi baru, maka yang lainnya pun ikut-ikutan untuk mengejar teknologi tersebut dengan berbagai alasan.

Teknologi-teknologi tersebut tentu sangat membantu manusia untuk mempermudah segala pekerjaan, termasuk untuk mempermudah bersosialisasi dengan sesama. Salah satu contohnya, jika dahulu manusia menggunakan surat dan burung merpati, sekarang masyrakat kita bisa menggunakan e-mail (electonic mail) atau pun jejaring sosial melalui internet, yang lebih memudahkan masyarakat untuk berkomunikasi dengan sesamanya.


Namun diantara banyak keuntungan penggunaan teknologi, beberapa masyarakat kita percaya bahwa teknologi juga memiliki kerugian yang dapat menyesatkan manusia. Beberapa waktu yang lalu, polisi Indonesia sedang mensosialisasikan larangan penggunaan handphone (Hp) ketika berkendaraan, mengapa demikian? Hal ini disebabkan beberapa masyarakat kita percaya penggunaan Hp disaat berkendara akan mengganggu konsentrasi si pengendara dan menyebabkan rentannya resiko kecelakaan yang tinggi yang dapat merugikan si pengendara itu sendiri juga orang lain.

Semua pro-kontra penggunaan teknologi ini pasti terjadi dan akan selalu terjadi, karena di dunia ini pasti ada dua sisi bukan? Namun apakah Anda pro ataupun kontra, itu semua tergantung dari cara berpikir Anda dan prinsip Anda masing-masing.

0 comments:

Posting Komentar

 
Copyright Positive Of Me 2009. Powered by Blogger.Designed by Ezwpthemes .
Converted To Blogger Template by Anshul .