RSS

Senin, 01 Maret 2010

Latar Belakang Masalah "Analisa Sistem pada Mesin ATM"

Baru-baru ini, masyarakat Indonesia telah dikejutkan dengan pembobolan sejumlah uang melalui mesin ATM di sejumlah daerah. Hal ini menjadi sesuatu yang menggemparkan karena pembobolan tersebut terjadi seakan-akan serentak di beberapa daerah. Hal tersebut dilihat dari banyaknya korban dari pembobolan mesin ATM tersebut yang melaporkannya kepada pihak yang berwajib.

Pihak yang berwajib pun segera menangani kasus ini, yang ternyata memang sudah pernah ataupun sering terjadi sebelum-belumnya namun karena korban-korban sebelumnya tidak terlalu mempublikasikannya maka hal ini tidak menggemparkan.

Untuk itu, penulis mencoba mencari tahu lebih dalam apa yang sebenarnya terjadi pada sistem mesin ATM tersebut dengan menganalisa permasalahan-permasalahan yang ada pada sistem tersebut dan menjadikan hal ini sebagai judul Penulisan Ilmiah penulis. Sehingga masyarakat dapat mengantisipasi apa yang harus dilakukan agar tidak terjadi pembobolan.

0 comments:

Posting Komentar

 
Copyright Positive Of Me 2009. Powered by Blogger.Designed by Ezwpthemes .
Converted To Blogger Template by Anshul .